PT Jamkrindo Syariah 376 views

Follow

Tidak ada yang ditemukan

0 Review

Nilai Perusahaan Ini ( Belum ada review )

Work/Life Balance
Comp & Benefits
Senior Management
Career Opportunity

PT Jamkrindo Syariah

(0)

Informasi Perusahaan

  • Total Lowongan 0 Lowongan
  • Alamat lengkap Jln. Angkasa Blok B-9 Kavling 6 Kota Baru Bandar Kemayoran, Jakarta Pusat

Tentang Perusahaan

PT Penjaminan Jamkrindo Syariah atau biasa disingkat PT Jamkrindo Syariah terlahir dari Divisi Penjaminan Syariah yang merupakan Unit Usaha Syariah di Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (PERUM JAMKRINDO). Perum Jamkrindo merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang penjaminan pembiayaan dan merupakan pelopor penjaminan syariah di Indonesia. Perum Jamkrindo memulai kegiatan penjaminan atas pembiayaan lembaga keuangan syariah pada tahun 1997, melalui kerjasama dengan Bank Muamalat yang merupakan Bank Syariah pertama di Indonesia. Kerjasama tersebut menjadi yang pertama di bidang kafâlah sekaligus menjadi inspirasi terbitnya Fatwa Dewan Syariah Nasional MUI nomor 11/DSN-MUI/IV/2000 tentang Kafâlah yang diperbarui dengan fatwa nomor 74/DSN-MUI/I/2009 tentang Penjaminan Syariah.

PT Jamkrindo Syariah yang terlahir dengan modal dasar 1 triliun dengan modal disetor 250 miliar rupiah bertekad menjadi Perusahaan Penjaminan Syariah Terdepan dengan Tagline Jamsyar Progresi f: Profesional, Gesit, Responsif, dan Inovatif. Hingga saat ini, Jamkrindo Syariah yang berkantor pusat di gedung Jamkrindo Jakarta Pusat memiliki empat kantor cabang yang terdapat di kota Medan, Palembang, Bandung, dan Surabaya. Kemudian, KUP di kota Aceh, Semarang, Pontianak, Banjarmasin, Makassar, dan Mataram. Pertumbuhan bisnis yang cukup signifikan dari tahun ke tahun membuktikan bahwa kinerja lembaga penjaminan Jamkrindo Syariah (JamSyar) cukup positif. Pertumbuhan tersebut menggiring Jamkrindo Syariah untuk kembali mendirikan Kantor Unit Pelayanan (KUP) di beberapa kota yang belum menjadi jaringan pelayanan dan menjadikan rencana tersebut sebagai target di tahun 2018. Adapun delapan kota yang tengah dilirik JamSyar di antaranya yaitu Serang, Padang, Pekanbaru, Pangkal Pinang, Balikpapan, DI Yogyakarta, Lampung, dan Jambi.

Alamat Kantor Pusat Perusahaan :
PT Penjaminan Jamkrindo Syariah
Gedung Jamkrindo Lt.7,
Jln. Angkasa Blok B-9 Kavling 6
Kota Baru Bandar Kemayoran,
Jakarta Pusat 10610 Indonesia

Share ke Sosmed

Hubungi kami

Disclaimer : Kami tidak bertanggung jawab terhadap keseluruhan materi iklan yang tampil di situs ini. Seluruh materi iklan yang terdapat pada situs ini menjadi tanggung jawab masing-masing pemasang iklan.