Jadi Single Parent, Shezy Idris Kerja Ekstra saat Ramadan

sebagai – Aktris Shezy Idris bakal bekerja ekstra di bulan Ramadan tahun ini. Tak seperti sebelumnya, perempuan 37 tahun ini mau menerima semua tawaran syuting.

“Sebelumnya aku nggak kerja, memang fokus ke anak-anak. Cuman kan kalau yang ini ASI-nya sudah mulai berkurang jadi aku mulai bisa aktivitasnya full dan bisa dititip ke mama dan bisa tidur sendiri juga,” kata Shezy Idris di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (2/5/2019).

“Jadi tahun ini bundanya boleh kerja. Syuting Insya Allah harus tetap beraktivitas buat anak-anak,” ujarnya lagi.

Maklum, Shezy Idris kini resmi menyandang status single parent. Karenanya, dia memutuskan kembali fokus bekerja demi kedua anaknya, Kayana Rizky Pratama Wirasanjaya dan Keisha Adeeva Ghania.

Shezy Idris bersama ibu, Sherly Idris (Sumarni/sebagai)”Kalau dibilang berat sih ya berat, tapi kan segala sesuatu tuh harus dibikin ringan, karena kan ada dua anak. Makanya Ramadan ini aku harus ngambil kerjaan,” kata Shezy Idris.

Beruntung si kecil sudah mulai mengerti dengan keadaan Shezy Idris. Mereka tidak pernah rewel saat ditinggal kerja.

“Mereka tahu kalau bundanya nggak kerja berarti nggak jajan. Jadi ya sekarang harus tough sebagai seorang single parent,” tutur Shezy Idris.

Seperti diketahui, Shezy Idris resmi bercerai dari Krishna Adhyata Pratama sejak 18 Maret 2019 lewat putusan Pengadilan Agama Jakarta Barat.

loading…

Share ke Sosmed

Beri Komentarmu

Cari Lowongan Kerja

Lowongan kerja

jual beli online

jodoh online
Disclaimer : Kami tidak bertanggung jawab terhadap keseluruhan materi iklan yang tampil di situs ini. Seluruh materi iklan yang terdapat pada situs ini menjadi tanggung jawab masing-masing pemasang iklan.